Klo Berani, Coba Klik Iklan Berikut Ini !

Google PageRank Checker Powered by  MyPagerank.Net
Fireman M45t3r. Powered by Blogger.

Popular Posts

Followers

Popular Posts

Sulap dengan Trik Kimia 1 - Tinta Yang Tidak Tampak

Tinta Yang Tidak Tampak - Berikut ini salah satu eksperimen kimia yang menakjubkan dan bisa menggembirakan karena tampak seperti sulap. Siapa sangka, beberapa zat kimia bila di kaji dan di telaah sifatnya maka akan ditemukan keunikan-keunikan tersendiri. Hanya dengan beberapa bahan, Anda bisa melakukan trik sulap sederhana seperti yang sy berikan berikut ini Sulap dengan Trik Kimia 1 - Tinta Yang Tidak Tampak.


1. Alat dan Bahan
  • Kertas ukuran A4 atau F4
  • Pembakar Spiritus
  • Kuas Kecil
  • Korek Api
  • Larutan Asam Sulfat (H2SO4) 6 M
2.  Cara Kerja
  • Buatlah tulisan di atas kertas menggunakan kuas yang sebelumnya telah dicelupkan ke dalam larutan H2SO4 6M
  • Panaskan kertas yang telah ditulis tersebut perlahan-lahan di atas pembakar spiritus yang telah menyala. Geser perlahan kertas tersebut supaya panas nyala api merata di permukaan yang di olesi kuas. Jaga jangan sampai kertas terbakar oleh nyala api. Amati yang terjadi !
3. Keterangan
Asam sulfat (H2SO4) bersifat dehidrator. Kertas merupakan senyawa selulosa yang mengandung atom karbon (C), Hidrogen (H), dan Oksigen (O). Saat kertas di dekatkan dengan nyala api, asam sulfat akan menarik molekul-molekul air (H2O) dari kertas sehingga yang tersisa hanya karbon (C). Karena asam sulfat di oleskan pada kertas membentuk sebuah tulisan, maka jejak karbon akan tertinggal dan memunculkan tulisan tersebut bila dipanaskan.


Sumber : Yunita. 2007. Permainan Kimia Jilid 2. Pudak Scientific: Bandung
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Kimia dengan judul Sulap dengan Trik Kimia 1 - Tinta Yang Tidak Tampak. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://kangfirmans.blogspot.com/2014/01/sulap-dengan-trik-kimia-1-tinta-yang.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Friday, January 24, 2014

Belum ada komentar untuk "Sulap dengan Trik Kimia 1 - Tinta Yang Tidak Tampak"

Post a Comment